
Bimbingan Teknis Penataan Daerah Pemilihan dan Alokasi Kursi
#TemanPemilih, Divisi Teknis Penyelenggara, Sekretaris dan Operator Sidapil mengikuti Bimbingan Teknis Penataan Daerah Pemilihan dan Alokasi Kursi Anggota DPRD Kabupaten/Kota dalam Pemilihan Umum Tahun 2024, serta Pengenalan Fungsi Sistem Informasi Daerah Pemilihan (SIDAPIL) untuk Kabupaten/Kota yang digelar di Kota Surakarta, Senin (14/11/2022).
Arahan dari Ketua KPU RI, Hasyim menyampaikan bahwa penyusunan dan penataan daerah pemilihan untuk DPRD kabupaten/kota sudah ada instrumen hukum dan basis data yaitu SK KPU Tentang Penetapan Alokasi Kursi yang harus dipedomani. Kemudian Hasyim berharap semua bisa mencermati SK tersebut karena berbasis pada DAK2 Semester I yang diperoleh dari Kemendagri. Hasyim mengimbau agar seluruh peserta mempersiapkan dengan sungguh-sungguh data dan konsepnya.
#KPUMelayani
#PemiluSerentak2024